ari kitab Tanbihul Ghafilin menyebutkan 3 perkara / masalah yang tidak perlu difikirkan yaitu :
- Jangan kamu fikirkan tentang kemiskinan, karena itu akan menyebabkan kamu menjadi risau dan menambah kerakusan
- Jangan kamu fikirkan tentang kedzaliman orang lain terhadap dirimu, karena akan menambahkan kekerasan hatimu dan kedengkianmu serta itu akan berlanjut terpeliharanya amarahmu
- Jangan kamu berfikir untuk kekal dalam perkara dunia, karena itu akan mendorong kamu untuk menumpuk harta dunia dan menunda amal ibadahmu sehingga melalaikan akhirat.
Wallahu a’lam